
Invalid Date
Dilihat 2 kali

Pemdes Gading Laksanakan Bimtek Untuk Peningkatan Kapasitas Pemuda Desa.
Gading - Pemerintah Deda Gading Kecamatan Balerejo Kabupaten Madiun melaksanakan Bimbingan teknis yang dikemas dalam peningkatan kapasitas Sumber Daya Manusia dilaksanakan diaula kantor desa gading, selasa (11/11).
Kegiatan yang diikuti Tokoh pemuda, UMKM, Tokoh masyarakat dan beberapa ketua Rt di Desa Gading ini mengambil tema " Memaksimalkan Pemanfaatan Media Sosial bagi Perangkat Deda dan Pegiat Medsos di desa".
Kepala Deda Gading... Dala sambutannya menyampaikan, diera digital seperti ini dibutuhkan pegiat pegiat desa dari kalangan pemuda untuk ikut serta berpartisipasi secara langsung pembangunan di desa, tak terkecuali pembangunan sumberdaya manusia di bidang media.
" Diera Digital seperti ini dibutuhkan peran serta pemuda secara langsung untuk pembangunan di desa, pembangunan tidak hanya di fisik tapi juga di sumber daya manusianya, maka dari itu kami berharap dengan adanya bimtek seperti ini kedepan akan lebih meningkatkan partisipasi pemuda dalam mewujudkan pembangunan di desa" Tegas Kades Gading ....
Sementara itu Bapak Ansori dari Digital Desa yang hadir sebagai narasumber dalam kegiatan ini menegaskan pentingnya peran media sosial dalam pembangunan suatu desa.
" Peran serta pemuda dalam mewujudkan pembangunan sangatlah sentral walaupun tidak bisa secara langsung, namun pikiran serta ide ide nya sangat dibutuhkan untuk pemwrintah Desa salah satunya melalui media sosial, perak aktif dan kreatifitas pemuda disini sangat dibutuhkan sekali " Jelas Ansori.
Pada kegiatan ini para peserta dengan seksama mencermati materi yang diberikan, terutama terkait pemanfaatan media sosial sebagai media publikasi dari Pemerintah Desa.
Selain dari itu pemanfaatan fitur e pasar dalam aplikasi Digides menjadibdaya tarik tersendiri bagi para peserta, terutama untuk memaksimalkan pemasaran produk lokal desa gading melalui fitur e pasar.
Bagikan:

Desa Gading
Kecamatan Balerejo
Kabupaten Madiun
Provinsi Jawa Timur
© 2025 Powered by PT Digital Desa Indonesia
Pengaduan
0
Kunjungan
Hari Ini